Kronologi Kecelakaan Maut di Km 695+400 A ruas tol Jombang- Mojokerto Bus Pariwisata Study Tour SMP PGRI 1 Wonosari-Malang

foto: Pers Rilis Di Halaman Mapolres Jombang bersama Kombespol Komaridin Ditlantas Polda Jatim. (mac)

Jombang, Lintaspena.id – Kecelakaan maut bus pariwisata study tour SMP PGRI 1 Wonosari Kabupaten Malang yang mengalami kecelakaan di Km 695+400 A ruas tol Jombang- Mojokerto(Jomo) yang menewaskan dua orang tersebut polisi menemukan jejak pengereman bus sepanjang 69 meter pada olah tempat kejadian perkara(TKP) pada Rabu(22/5/24).

Lokasi kejadian kecelakaan antara bus pariwisata dengan truk di tol Jombang, Menurut Kombespol Komaridin Ditlantas Polda Jatim yang menurunkan tim Traffic Accident Analysis(TAA) mengungkapkan bahwa kecelakaan antara bus pariwisata dengan truk yang mengakibatkan dua orang meninggal dunia dari total penumpang 51 orang. “Kronologis kejadian tersebut sehingga bus pariwisata yang baru saja kembali mengantarkan rombongan dari Yogyakarta baru kembali dari Malioboro dan akan pulang kembali ke Malang. Sempat tertidur lalu bus oleng ke kiri lalu ada truk terus akhirnya menabrak truk keterangan supir’, Ungkap Kombespol Komaridin Ditlantas Polda Jatim.

“Dari TKP kami menemukan bekas jejak pengereman bus pepanjang 69 meter mulai titik tabrak pengereman truk sampai akhirnya berhenti sepanjang 188,2 meter. Artinya dapat di simpulkan sementara bahwa bus dalam kecepatan tinggi. Sampai saat ini supir masih melakukan pemeriksaan, terkait kelengkapan bus surat-surat masih ada kirnya juga masih hidup kami masih mendalami faktor-faktor apa saja selain dari human error faktor kesalahan pengemudi dan sebagainya”, tambahnya. (mac)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *