Pengukuhan DPC Barikade Gus Dur Jombang dan Pembukaan Expo Pasar Rakyat
Jombang, Lintaspena.id – Barisan Kader (Barikade) Gus Dur Kabupaten Jombang gelar Pembukaan Expo Pasar Rakyat Dan Gelar Potensi Santri dalam rangka Hari Santri Nasional, hari Pahlawan dan Haul ke 14 tahun 2023 Gus Dur (Presiden Republik Indonesia yang ke-4), Kamis(9/11/2023).
Expo pasar rakyat dan festival santri berlangsung dari dari tanggal 8-19 November 2023 dari pukul 15.00 – 22.00 wib. Lokasi di area parkir wisata religi makam Gus Dur. Expo ini didukung oleh berbagai UMKM Jombang.
Hadir dalam acara pembukaan adalah Mercury Wahyudi, SH selaku perwakilan ketua umum DPP Barikade Jakarta, Ahmad Arizal, S.Ag ketua DPW Barikade Jatim, para anggota DPC Barikade Jombang serta para tamu undangan.
Muizzun Hakam, SH., S.Pd.I selaku ketua DPC Barikade Gus Dur Jombang dan ketua panitia acara menyampaikan ucapan terima kasih atas partisipasi dan suport masyarakat sekitar yang ikut andil dalam acara expo pasar rakyat di area parkir wisata religi makam Gus Dur.
“Alhamdulillah terimakasih banyak kepada jajaran pemerintah desa kwaron dan desa Cukir, serta masyarakat sekitar yang ikut andil dalam gebyar expo pasar rakyat ini. Malam ini kita buka gebyar expo pasar rakyat festival santri dalam rangka haul Gus Dur ke 14 tahun, sekaligus acara dirangkai dengan pelantikan DPC Barikade Gus Dur Jombang oleh DPP Barikade Gus Dur Jakarta dan DPW Barikade Gus Dur Jawa Timur”, sambut Muizzun Hakam, SH., S.Pd.I.
Ahmad Arizal, S.Ag ketua DPW Barikade Gus Dur Jawa Timur membuka acara gebyar expo, “Bismillahirrahmanirrahim malam hari ini Kamis 9 November 2023 acara gebyar expo pasar rakyat dan festival santri resmi kami buka. Acara ini terselenggara berkat kerjasama Masyarakat dan jajaran barikade Gus Dur Jombang”, sambut Ahmad Arizal.
Hari ini kami di Jawa Timur tetap dan terus bergerak dalam meneruskan perjuangan Gus Dur melalui wadah Barikade Gus Dur. Ahmad Arizal juga menambah untuk malam ini acara dirangkai dengan pelantikan/pengukuhan DPC Barikade Gus Dur Jombang.
“Alhamdulillah juga malam ini sekaligus kami kukuhkan DPC Barikade Gus Dur Jombang. Terimakasih juga kepada Bapak Mercuri selaku salah satu ketua DPP Barikade Gus Jakarta bisa hadir untuk pengukuhan ini”, imbuhnya.
Pengukuhan DPC Barikade Gus Dur Jombang bertujuan untuk memperkuat Ukhuwah Islamiah dan menebarkan misi perdamaian dan kebaikan.
Mercury Wahyudi menambahkan Barikade Gus Dur akan menebarkan nilai baik yang pernah diajarkan.
“Gus Dur itu orangnya yang selalu menjaga keindahan, kebersamaan dalam suatu perbedaan. Itu misi yang akan kami bawa, menjaga keutuhan bernegara”, kata Mercury.
“Kalau mencintai Gus Dur hanya dimaknai dengan memasang gambarnya saja itu ya percuma. Mencintai Gus Dur itu harus dimaknai secara luas. Mengikuti Gus Dur itu juga harus mengikuti paradigma dan pemikiran Gus Dur. Membela kaum tertindas, anti korupsi, tidak otoriter, dan pluralisme. Kita rapatkan barisan dalam menjelang pemilu 2024 untuk tetap menjaga keutuhan NKRI menjaga kondusifitas agar berjalan aman dan damai,”pungkas Mercury. (Kay/Mac)