Daerah  

Ungkapan Rasa Syukur, Nguri-nguri Budaya Kepada Leluhur Dusun Kepuhtelu

Kasun Bangun Setiawan, saat menarikan Langgam tayub

Nganjuk Lintaspena.id – Acara Bersih Dusun kepuhtelu, Desa Balongrejo, Kecamatan Bagor, Kabupaten Nganjuk, berlangsung pada hari Kamis (13/7/ 2023). Kegiatan bersih Dusun yang dilaksanakan pada setiap tahunnya sebagai bentuk rasa syukur masyarakat Desa Balongrejo, Khususnya warga Dusun Kepuhtelu kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Acara Bersih Dusun, dimulai dari pagi diikuti oleh seluruh warga masyarakat dan perangkat.

Acara dimulai dengan selamatan atau kenduren di area makam Dusun setempat, diawali dengan pembacaan doa oleh para ketua Desa. Dan ditutup dengan pembacaan doa oleh tokoh agama.

Setelah acara kenduren paginya selesai, dilanjutkan berupa hiburan tayuban pada siang harinya.

Kepala Dusun, Bangun Setiawan, mengatakan,” acara bersih Dusun dengan kenduren, bertujuan untuk memohon kepada Tuhan Yang Maha Esa agar arwah para leluhur di ampuni segalah dosa dosanya. seluruh warga Desa Balongejo, khususnya Dusun Kepuhtelu, diberikan keselamatan, keberkahan hidup aman tentram dan sejahtera,”lnjut kata kasun Bangun Setiawan,

Acara ini juga bertujuan untuk tetap melestarikan budaya yang telah ada berpuluh puluh tahun juga sudah turun temurun dari nenek moyang kita.

Secara langsung maupun tidak langsung kita diajari untuk hidup selalu bergotong royong bersama sama demi menciptakan kerukunan kesatuan dan persatuan.kata Bangun Swtiawan.(Irno)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *