Wakapolres Nganjuk Imbau Jamaah untuk Menghargai Perbedaan

Nganjuk, Lintaspena.id – Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Wakapolres Nganjuk Kompol Mustijat Priyambodo, S.I.K., M.H., mengimbau para jamaah untuk menghargai perbedaan terutama yang menyangkut keyakinan dan pilihan politik.

Imbauan tersebut disampaikan Kompol Mustijat kepada jamaah sholat Jum’at di masjid Darussalam Desa Klurahan, Kecamatan Ngronggot, Kabupaten Nganjuk bersamaan dengan pelaksanaan program Jum’at Curhat, Jum’at (28/7/2023).

Selain Wakapolres, turut hadir dalam acara tersebut beberapa Pejabat Utama (PJU) Polres Nganjuk, Danramil Ngronggot beserta anggotanya, Kyai dan pengurus masjid Daussalam.

Dalam kesempatan tersebut Kompol Mustijat berkesempatan untuk memperkenalkan diri sebagai Wakapolres yang baru menggantikan Moh. Asrori Khadafi, S.H.

“Perbedaan keyakinan tidak lantas membawa perpecahan jika disikapi dengan arif, bijaksana dan sikap toleransi, sedangkan perbedaan pilihan politik adalah hal yang wajar” kata Kompol Mustijat.

Kompol Mustijat mengingatkan justru ditahun politik ini yang perlu diwaspadai adalah banyaknya berita-berita hoax dan provokatif yang bertebaran di media sosial dan grop-group Whatsapp yang sumbernya tidak bisa dipertanggung jawabkan.

“Untuk itu jika ada masalah sekecil apapun di lingkungannya, saya meminta kepada jamaah supaya melapor ke bhabinkamtibmas atau memanfaatkan layanan telepen darurat 110 dan program “Wayahe Lapor Kapolres” Whatsapp 081331342003,” kata Kompol Mustijat.

Reporter: irno

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *